Skip to main content

Proyek Akhir Semester

Membuat Aplikasi Mobile menggunakan Framework Flutter (Berkelompok)


Tujuan Pembelajaran Khusus

  1. Mengimplementasikan aplikasi mobile sederhana dengan framework Flutter
  2. Menerapkan widget untuk layout dan input, event handling, dan pemanggilan asynchronous ke web service
  3. Melakukan deploy aplikasi pada platform cloud dan perangkat mobile

Aturan Umum Tugas Kelompok

  1. Satu kelompok membuat satu repositori GitHub yang digunakan oleh seluruh anggota kelompok untuk bekerja sama. Kumpulkan tautan repositori GitHub ke Scele.
  2. Repositori GitHub memuat README.md yang berisi:
    • Daftar nama anggota kelompok
    • Tautan APK (Tidak harus ada pada saat Tahap I; tautan APK dapat ditambahkan belakangan ke README.md setelah selesai mengerjakan Tahap II.)
    • Deskripsi aplikasi (nama dan fungsi aplikasi)
    • Daftar modul yang diimplementasikan beserta pembagian kerja per anggota
    • Peran atau aktor pengguna aplikasi
    • Alur pengintegrasian dengan web service untuk terhubung dengan aplikasi web yang sudah dibuat saat Proyek Tengah Semester
    • Tautan berita acara
  3. Deployment aplikasi:
    • Unggah APK sebagai Release di GitHub kelompok
    • Platform Cloud, misalnya Microsoft App Center atau Firebase App Distribution
    • Gunakan logo aplikasi kelompok Anda sendiri

Aturan Khusus per Anggota Kelompok (Implementasi Sebuah Modul)

  1. Menerapkan widget untuk layout dan input (Material/Cupertino, sesuai integrasi kelompok masing-masing)
  2. Menerapkan event handling
  3. Menerapkan pemanggilan asynchronous ke web service Django (aplikasi web yang sudah dibuat saat Proyek Tengah Semester)
  4. Pengolahan data response JSON dari Web Service Django dan menampilkan hasilnya di Mobile App

Tahapan Tugas Akhir Kelompok

Tahapan dan deliverablesTenggat Waktu dan Keterangan
Tahap I (20%)
  • Pembuatan GitHub kelompok
  • Pembuatan codebase kelompok
  • README.md pada GitHub yang berisi:
    1. Daftar nama anggota kelompok
    2. Deskripsi aplikasi (nama dan fungsi aplikasi)
    3. Daftar modul yang diimplementasikan beserta pembagian kerja per anggota
    4. Peran atau aktor pengguna aplikasi
    5. Alur pengintegrasian dengan web service untuk terhubung dengan aplikasi web yang sudah dibuat saat Proyek Tengah Semester
    6. Menambahkan tautan berita acara ke README.md

Tenggat Waktu: Senin, 27 November 2023, pukul 23.55 WIB

Kumpulkan ke SCELE: Tautan repositori GitHub yang berisi code base aplikasi Flutter lengkap beserta README.md

Tahap II (80%)

(Modul sudah terimplementasi dengan baik)

  • Setiap individu menyelesaikan penerapan widget pada modul masing-masing
  • Modul yang dibuat oleh setiap anggota kelompok sudah terintegrasi dalam satu kesatuan aplikasi
  • Fungsionalitas sesuai dengan rancangan desain
  • Menambahkan tautan APK ke README.md

Tenggat Waktu: Rabu, 20 Desember 2023, pukul 23.55 WIB

Presentasi dan Demo Tugas ke Dosen

Pengumpulan: APK release pada cloud platform